Gebyar Festival Piala Bupati U-10 FORSGI Kabupaten Bangka Tahun 2023 Resmi Dibuka

by -
Bupati Mulkan saat membuka Gebyar Festival Piala Bupati U-10 Forsgi Kabupaten Bangka di Lapangan Bina Satria Sungailiat, Minggu (24/9/23).

FKBNEWS.COM, BANGKA – Bupati Bangka, Mulkan SH, MH secara resmi membuka turnamen Piala Bupati tahun 2023 di lapangan bola Bina Satria Sungailiat untuk usia dini 10 tahun yang di selengarakan oleh Forum Sepakbola Generasi Indonesia (FORSGI) Kabupten Bangka.

Turnamen FORSGI ini di ikuti seluruh Kabupten/Kota yang ada di palau Bangka saja yang terdiri dari Kabupaten Bangka, Bangka Selatan, Bangka Barat, Bangka Tengah dan Kota Madya Pangkalpinang. Untuk pulau Belitung tidak kita ikut sertakan, karena mengingat jarak yang terlalu jauh,” kata Romli selaku ketua pelaksana kegiatan, saat di temui di lapangan, Minggu (24/09/2023).

Romli menjelaskan, dari empat Kabupaten dan satu Kota Madya ada yang mengirimkan dua tim.” Dari empat Kabupaten dan satu Kota Madya ada sembilan tim yang akan bertanding. Untuk pelaksanaannya hanya sehari saja,” ujarnya.

“Saya selaku ketua pelaksana mengucapkan terimakasih kepada semua pihak para sponsor dan terkhusus pak bupati Mulkan yang telah membantu dan mensuport kegiatan ini. Sekali lagi atas nama panitia kami ucapkan terimakasih pak Bupati,” apresiasi Romli.

Di kesempatan yang sama, Efri Rantos selaku ketua DPD LDII Kabupaten Bangka sekaligus sebagai Pembina FORSGI Kabupaten Bangka menambahkan bahwa kegiatan seperti ini diselengarakan oleh FORSGI Kabupaten hingga ke level pusat.

” Kegiatan Forsgi ini diselengarakan tidak hanya di tingkat provinsi, kabupaten dan kota saja, akan tetapi sampai ke tingkat nasional juga. Namun untuk pulau Bangka sendiri baru pertama kali dilaksanakan, dan Alhamdulillah berada di Kabupaten Bangka,” ucap Efri Rantos penuh bangga.

Mantan Kepala SMANSA Sungailiat ini menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membina generasi muda agar berakhlakul karimah, alim fakih dan mandiri.

” Pada kegiatan ini ada tiga hal yang menjadi program generasi muda diantaranya, yang pertama alim faqih artinya punya pengetahuan, kedua akhlakul karimah yaitu punya akhlak dan yang ketiga mandiri termasuk di bidang olah raga,” jelasnya.

” Kegiatan ini dibiayai dari anggota dan juga sponsor serta dukungan dari pak Bupati Mulkan yang selalu peduli dengan para generasi muda kita. Untuk itu kami atas nama pembina LDII dan teman teman panitia mengucapkan terima kasih kepada pak Bupati Mulkan atas partisipasinya sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik,” apresiasi Rantos.

Sementara Bupati Mulkan dalam sambutannya mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi sekali kegiatan olahraga sepak bola ini.

” Terimakasih kepada pihak panitia Forsgi yang telah mengundang kita selaku kepala daerah untuk membuka kegiatan turnamen Forsgi ini. Kegiatan ini sangat positip sekali guna mencegah anak anak muda kita terjerumus ke tempat yang tidak kita inginkan. Dengan era digitalisasi seperti ini bagaikan dua mata pisau. Bila tidak bisa mengawasi anak anak justru akan menjerumuskan mereka ke dalam hal hal yang tidak kita inginkan,” kata Mulkan mengingatkan.

Bupati Mulkan mengapresiasi seluruh panitia penyelengara kegiatan ini.
” Atas nama pemerintah daerah beserta jajaran sangat mengapresiasi sekali kegiatan Forsgi ini. Meskipun baru yang pertama kali di laksanakan. Sekali lagi saya apresiasi kepada pak Romli selaku ketua pelaksana, pak Efri Rantos selaku pembina organisasi dan semua panitia yang telah bekerja keras, sehingga acara ini dapat terselengarakan. semoga kedepannya kegiatan ini terus dilanjutkan,” demikian apresiasi Mulkan.(tami)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *