FKBNews.com, Sungailiat – Bupati Bangka Mulkan S.H,. M.H,. memberikan penghargaan kepada Desa dan Kelurahan se Kabupaten Bangka yang tercepat dalam pembayaran dan pemutakhiran pendataan pajak sebelum jatuh tempo pembayaran pajak yang di tetapkan oleh Pemkab Bangka tepatnya di hotel ST 12 Sungailiat, Selasa(20/12/2022).
Turut hadir dalam acara tersebut wakil ketua DPRD Bangka Rendra Basri, Kajari Bangka dan kepala OPD,kepala Desa serta para undangan.
Kepada wartawan Bupati Mulkan mengatakan pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi pemerintah daerah.
“Ya pada hari ini kita selaku kepala daerah memberikan penghargaan terhadap Desa dan Kelurahan yang ada di Kabupaten Bangka ini atas prestasi dan pencapaian yang di lakukan oleh Desa dan Kelurahan dalam memenuhi target pencapaian dalam membayar pajak yang sudah di tentukan oleh Pemkab Bangka,yang di tanggetkan dalam batas ahir pembayaran pajak bumi dan bangunan yaitu tanggal 31 oktober,akan tetapi ada sebagian Desa dan Kelurahan terlebih dahulu menyelesaikan batas ahir pembayaran pada bulan Agustus ada beberapa Desa dan Kelurahan,oleh sebab itu atas bentuk penghargaan atas pencapaian tersebut Pemkab Bangka memberikan penghargaan tersebut,” Apresiasi Mulkan.
Dikatakan Mulkan, mudah mudahan dengan pemberian penghargaan ini bisa menjadi motivasi.
“Atas penghargaan yang diberikan oleh Pemkab Bangka ini dapat memotipvasi Desa dan Kelurahan yang belum mampu dan maksimal dalam mengolah potensi yang ada di Desa dan Kelurahan masing masing, sehingga dengan adanya pertambahan pajak yang dihasilkan oleh desa dan kelurahan agar kita tidak terlena akan transferan dana dari pusat yang sewaktu waktu dana transferan tersebut nilainya akan berkurang, dengan menggali dan memanfaatkan potensi yang ada di desa dan kelurahan sehingga pihak desa dan kelurahan mempunyai pendapatan asli desa dan kelurahan sehingga dapat membangun sarana dan prasarana yang ada di desa dan kelurahan tersebut sehingga punya pendapatan asli dari desa dan kelurahan itu sendiri,” harap Mulkan.
Lanjut Mulkan untuk kedepannya penghargaan bisa saja berbentuk yang lain. “Bisa saja kedepannya penghargaan tersebut bisa berupa sepeda,sepeda motor bahkan bisa saja mobil dan tidak menutup kungkinan,” janji Mulkan.(tami)