Bupati Mulkan Lakukan Dua Kali Peresmian di Desa Jada Bahrin

by -

FKBNews.com, BANGKA – Bupati Mulkan lakukan dua kali peresmian di Desa Jada Bahrin Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka pada sabtu(25/02/2023).
Yang mana pada peresmian pertama di lakukan di pada Masjid Nurul Huda Dusun Limbung Desa Jada Bahrin dan yang kedua peresmian rumah bantuan layak huni di Desa Jada yang merupakan Desa induk itu sendiri.

Dalam peresmian tersebut Bupati Mulkan di dampingi istri Yusmiati Mulkan selaku ketua Pkk, Anggota DPRD Bangka H Hendra Yunus, Sekda Bangka Andi Hudirman, Pimpinan Baznaz Fikri Dirhamsah S.A.P. Camat Merawang,Kapolsek, BPD dan kepala Opd serta para undangan lainnya.
Bupati Mulkan pada kesempatan tersebut mengatakan atas nama pemerintah Kabupaten Bangka mengucapkan terima kasih atas dukungan masyaralat.
“Terima kasih kami ucapkan terutama kepada masyarakat Desa Jada Bahrin yang telah menjaga kekompakan dan kebersamaan sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik, Dengan adanya kekompakan dan kerjasama yang baik serta kolaborasi, Seberat apapun pekerjaan yang kita lakukan maka akan membuahkan hasil yang baik seperti yang terjadi di Desa Jada Bahrin saat ini. Untuk itu saya nyatakan pengunaan masjid  Nurul Huda ini saya nyatakan di mulai pengunaannya ,” ucap Mulkan.

Usai meresmikan masjid Bupati Mulkan kembali melakukan peresmian rumah layak huni di Desa Jada Bahrin yang merupakan Desa induk itu sendiri.

Bupati Mulkan SH MH didampingi pimpinan Baznas Kabupaten Bangka Fikri Dirhamsyah S.A.P dan H.Saparudin  secara lansung menyerahkan pengunaannya terhadap warga Jada Bahrin Imam Musadat di kediamannya.

Kepada wartawan Bupati Mulkan mengatakan rumah layak huni ini merupakan bantuan dari Baznas Kabupaten Bangka.
“Baznas merupakan mitra Pemerintah yang menghimpun semua zakat-zakat yang ada di Kabupaten Bangka, Termasuk zakat dari para ASN. Banyak sekali peran Baznas sebagai perpanjangan tangan Pemerintah terutama dalam hal bantuan pembinaan kepada masyarakat yang membutuhkan seperti kesehatan, Pendidikan, Kebutuhan papan seperti rumah layak huni bahkan Baznas juga membantu terjadinya bencana alam,” katanya.

“Setiap tahunnya Baznas Kabupaten Bangka sudah memprogram untuk rumah layak huni dan kita sudah menyiapkan 4 unit rumah layak huni di Kabupaten Bangka, Dan berada di Desa Air Duren Kecamatan Mendo Barat. Semua ini berkat adanya kekompakan, kebersamaan dan kolaborasi dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Pada intinya kita memberikan pelayanan dan bantuan secara maksimal dan baik dan berharap apa yang diberikan ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya ,” Ujar Mulkan.

Sementara Kades Jada Bahrin Asari mewakili warganya mengatakan terimakasih atas bantuan Bupati Bangka Mulkan dan Baznas kabupaten Bangka.
“Selaku kepala Desa Jada Bahrin yang mewakili masyarakat desa mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada pak Bupati Mulkan,Pak Sekda, Pimpinan Baznaz Pak Fikri yang telah hadir di desa kami sekaligus meresmikaan pengunàan Masjid Nurul Huda serta peresmian pengunaan rumah layak huni kepada warga kami yang membutuhkan,semoga bantuan yang telah di berikan bisa bermanfaat  dengan baik ,” apresiasi Asari.(bt)